Bisa Online Sepanjang Hari, Yuk Intip 7 Paket Internet XL yang Wajib Anda Tahu

XL merupakan salah satu provider kartu SIM yang sangat populer di Indonesia, dimana jaringan ini menawarkan akses internet yang cukup cepat dengan jangkauan sinyal yang sangat luas. Untuk memanjakan para penggunanya, XL menghadirkan cukup banyak layanan paket internet yang bisa dipilih. Berikut daftar paket internet XL terbaru yang mereka tawarkan.

Macam Macam Paket Internet dari XL

  1. XL Xtra Combo Baru

Paket internet terbaru dari XL ini mengutamakan kuota serta jaringan untuk 4G, jadi bagi anda yang telah menggunakan kartu serta smartphone yang berbasis 4G sangat tepat bila memilih XL xtra combo sebagai pilihan paket internet. Dibanderol dengan harga mulai dari 59 ribuan, anda bisa memilih beberapa pilihan kuota dari paket internet ini.

Pilihan kuota yang disediakan pada XL xtra combo antara lain kuota 5 GB, 10 GB, 15 GB, 20 GB, dan 35 GB. Dan masing masing pilihan tersebut akan mendapat bonus kuota YouTube serta bonus telepon ke semua operator, yang masing masing besarnya berbeda. Semakin tinggi atau banyak kuota yang dipilih, maka akan semakin banyak juga bonus yang akan didapat.

  1. XL Xtra Rejeki

Apabila anda pengguna aplikasi seperti Gojek, LINE, WhatsApp, maupun Waze dalam keseharian maka sangat direkomendasikan untuk menggunakan paket XL xtra rejeki. Paket ini memiliki kuota unlimited dalam penggunaan keempat aplikasi tersebut. Anda pun dapat memilih paket internet XL xtra rejeki dalam bentuk mingguan atau bulanan.

Untuk xtra rejeki mingguan ada pilihan kuota 50 MB dan 100 MB, dimana kuota 50 akan mendapat bonus telepon ke sesama XL selama 90 menit dan bonus telepon ke semua operator selama 10 menit. Untuk kuota 100 MB akan mendapatkan bonus telepon ke sesama XL sebanyak 185 menit, dan bonus ke semua operator selama 15 menit.

Sedangkan paket XL xtra rejeki bulanan tersedia dalam pilihan kuota 3 GB, 6 GB, dan 15 GB yang semuanya berlaku selama 30 hari. Selain itu anda akan mendapatkan bonus YouTube tanpa kuota dari pukul 01.00 hingga pukul 06.00 WIB untuk ketiga pilihan tersebut. Jadi yang membedakan paket bulanan ini hanya pada kuota utamanya saja.

  1. XL Xtra Kuota

Selanjutnya ada XL xtra kuota,  yang bisa anda pilih apabila anda telah menggunakan paket kuota tertentu namun mendadak habis padahal masa aktifnya masih berlaku. XL xtra kuota ini juga tersedia dalam bentuk layanan aplikasi khusus mulai dari YouTube, Instagram, Facebook, bahkan Mobile Legends yang semuanya berlaku hingga 30 hari.

Untuk detailnya sendiri XL xtra kuota terdiri dari paket xtra kuota internet, xtra kuota midnight, xtra kuota Facebook, xtra kuota Instagram, xtra kuota Youtube, xtra kuota Waze, xtra kuota JOOX, xtra kuota iFlix, serta xtra kuota Mobile Legends. Dan besar kuotanya juga beragam mulai dari 2 GB hingga 15 GB, dengan rata rata harga 10 ribuan saja.

  1. XL Xtra Combo VIP

Anda bisa memilih paket XL xtra combo VIP dengan menekan *123# pada dial pad, atau langsung melalui aplikasi myXL. Paket internet XL satu ini menawarkan layanan internet serta telepon yang dilengkapi dengan sejumlah keuntungan VIP. Dimana anda bisa menonton iFlix VIP tanpa berlangganan, menonton YouTube tanpa kuota, hingga VIP jaringan dan Anti Hangus.

Untuk kuotanya sendiri hadir di dalam beberapa pilihan yaitu kuota VIP 5 GB, kuota VIP 10 GB, kuota VIP 15 GB, kuota VIP 20 GB, dan kuota VIP 35 GB yang berlaku selama 30 hari. Asyiknya semua keuntungan ini bisa anda nikmati dengan harga terjangkau mulai dari 69 ribuan, dan setiap pembelian akan mendapatkan bonus YouTube tanpa kuota serta bonus telepon ke semua operator.

  1. XL HotRod

Paket XL hotrod tersedia dalam jangka waktu harian, mingguan, atau bulanan yang bisa anda pilih sesuai dengan kebutuhan. Paket internet hotrod sendiri berfokus pada koneksi internet selama 24 jam dengan kecepatan maksimal. Bahkan paket ini dibekali dengan kecepatan hingga 43 Mbps, sehingga anda bisa internetan tanpa harus menunggu buffering.

Hotrod harian bisa anda pilih dalam pilihan 15 MB, 60 MB, dan 100 MB, untuk hotrod mingguan tersedia dalam pilihan 120 MB dan 350 MB. Sedangkan hotrod bulanan pilihannya lebih beragam yaitu bulanan 800 MB, 1,5 GB, 3 GB, 6 GB, 8 GB, 12 GB, dan 16 GB dengan harga yang sangat bervariasi mulai dari 30 ribuan hingga 220 ribuan.

  1. XL Super Ngebut

Selanjutnya ada paket XL super ngebut yang sangat cocok dipilih bagi anda yang suka internetan di malam hari. Paket internet ini bisa digunakan baik pada jaringan 2G, 3G, maupun 4G dengan kuota yang cukup besar pada malam hari. Anda juga bisa membelinya secara harian atau bulanan, sesuai dengan kebutuhan dan keinginan.

Untuk kuota hariannya, XL super ngebut tersedia hanya dalam satu pilihan saja yaitu 20 MB di pukul 12.00 hingga 23.59 dan 200 MB pada pukul 00.00 hingga 11.59. Sedangkan untuk pilihan kuota bulanan tersedia dalam 5 pilihan, dimana kuota malamnya masing masing terdiri atas 2 GB, 5 GB, 7 GB, 10 GB, dan 15 GB yang masa berlakunya hingga 30 hari.

  1. XL Prioritas myPrio Plan

Terakhir ada paket XL prioritas myprio plan, yang merupakan paket internet XL pasca bayar. Jadi anda bisa menggunakan paket internet ini sesuai dengan kebutuhan, dan kemudian membayarnya pada akhir periode. Anda tidak perlu khawatir akan overbudget, karena XL menyediakan layanan jaringan 2G, 3G, dan 4G yang bisa anda sesuaikan dengan budget.

Paket XL prioritas myprio plan sendiri terdiri atas paket silver, gold, platinum, diamond, dan plan ultima. Semua paket tersebut dibanderol dengan harga yang beragam, mulai dari 150 ribuan hingga 800 ribuan. Dan anda akan mendapatkan banyak bonus unlimited untuk internetan, bonus aplikasi, bonus sms, bahkan bonus telepon ke seluruh operator.

XL memang menawarkan beragam paket internet untuk para pelanggan setianya, dimana anda bisa menggunakannya untuk kebutuhan sehari hari. Apabila anda ingin mengetahui informasi lebih lanjut mengenai paket internet dari XL, segera kunjungi website aptoide.co.id dan temukan beragam informasi menarik lainnya.