Mengintip 6 Contoh Website Bisnis Untuk Referensi Anda

Dengan adanya perkembangan teknologi yang semakin canggih, membuat banyak orang memanfaatkannya sebagai sumber penghasilan. Misalnya saja dengan menggunakan website, yaitu sekumpulan halaman yang menampilkan berbagai macam informasi. Bagi pebisnis yang menggunakan website tentunya sangat mendukung untuk tingkatkan trafik. Berikut diulas contoh website bisnis.

Beragam Contoh Website Untuk Bisnis yang Bisa Digunakan Sebagai Referensi

  1. Bukalapak

Menjadi salah satu e-commerce populer yang ada di Indonesia, Bukalapak telah didirikan sejak tahun 2010 oleh Ahmad Zaky, Nugroho Herucahyono dan Muhammad Fajrin Rasyid. Awalnya salah satu marketplace Indonesia ini merupakan toko daring yang memungkinkan para pelaku UMKM atau Usaha Kecil dan Menengah untuk merambah ke dunia maya.

Hebatnya lagi, Bukalapak kini telah melakukan ekspansi ke berbagai bisnis lainnya misalnya saja membantu meningkatkan penjualan pada warung tradisional melalui layanan Mitra Bukalapak. Bahkan kini banyak toko online yang bergabung dengan marketplace terbaik ini. Bagi para pebisnis bisa mencontoh marketplace ini sebagai website yang menggandeng banyak toko online.

Kemudian di tahun 2017, contoh website bisnis satu ini menjadi salah satu startup unikom asal tanah air. Mulai dari tahun 2010 marketplace ini telah melayani lebih dari 6 juta Pelapak, 5 juta Mitra Bukalapak, dan 90 juta pengguna aktif. Tidak mengherankan bila Bukalapak menjadi marketplace terbaik di Indonesia, serta bisa menjadi salah satu referensi bagi anda yang ingin memulai bisnis.

  1. Lazada Indonesia

Hampir sama dengan Bukalapak, Lazada juga merupakan sebuah perusahaan e-commerce yang berada di Indonesia. Didirikan oleh Rocket Internet dan Pierre Poignant pada tahun 2012, Lazada Indonesia juga menjadi bagian dari jaringan retail online di Asia Tenggara seperti Malaysia, Singapura, Thailand, Vietnam, dan Filipina.

Uniknya marketplace satu ini memiliki strategi andalan untuk menarik para pengunjungnya, yaitu dengan memberikan beragam diskon menarik. Harga yang mereka tawarkan untuk para pembelinya pun sangat bervariasi. Tak hanya itu saja, Lazada juga memberikan kemudahan untuk sistem pembayarannya.

Salah satu marketplace populer di Indonesia ini sekarang telah membantu lebih dari 135.000 penjual dalam negeri maupun internasional, serta 3.000 merk ternama untuk melayani kurang lebih 560 juta pelanggan yang berada di kawasan Asia Tenggara. Marketplace terbaik Indonesia ini menyediakan 300 juta SKU yang menawarkan variasi produk dalam berbagai kategori.

Mulai dari barang elektronik, perlengkapan bermain, keperluan rumah tangga, perlengkapan olahraga, fashion, hingga kebutuhan sehari hari. Dengan beragamnya produk yang ditawarkan oleh marketplace ini, tidak heran bila Lazada menjadi salah satu website bisnis yang sukses di kawasan Asia Tenggara.

  1. Tokopedia

Menjadi salah satu mall online di Indonesia yang cukup terkenal, Tokopedia telah dirilis sejak tahun 2015. Meski terbilang lebih muda dibandingkan dengan marketplace sebelumnya, namun pencapaian yang dimiliki oleh Tokopedia tidak dapat diragukan lagi. Tokopedia mengklaim dirinya sebagai perusahaan teknologi Indonesia dengan misi mencapai pemerataan ekonomi secara digital.

Marketplace ini sekarang telah bertransformasi menjadi sebuah unicorn berpengaruh di Indonesia dan Asia Tenggara. Hebatnya lagi, Tokopedia hingga saat ini menjadi salah satu marketplace yang paling banyak dikunjungi oleh masyarakat Indonesia. Marketplace ini memiliki visi yaitu turut mendukung bisnis UMKM dan perorangan secara daring.

Niat baik yang dicetuskan oleh pengembang Tokopedia tersebut mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat Indonesia. Oleh sebab itulah Tokopedia tercatat sebagai perusahaan bisnis online di Indonesia yang memiliki angka pertumbuhan sangat cepat dan pesat. Contoh website bisnis satu ini bisa digunakan sebagai referensi terbaik bagi para pemula.

  1. OLX Indonesia

Website bisnis satu ini memiliki perbedaan yang sangat mencolok dibandingkan dengan berbagai website bisnis sebelumnya, yaitu lebih berfokus pada iklan baris yang bertujuan untuk membeli dan menjual produk. Merupakan salah satu pasar daring global yang berkantor pusat di Amsterdam, OLX Group dimiliki oleh sekelompok media dan teknologi di Afrika Selatan.

Sementara OLX Indonesia didirikan pada tahun 2005 oleh Arnold Sebastian Egg dan Remco Lupker di Bali. Dulunya website ini memiliki nama tokobagus.com yang kemudian pada tanggal 20 Mei 2014 berganti nama menjadi OLX Indonesia atau olx.co.cid. Menariknya website ini tak hanya menjual barang baru, namun juga menawarkan beragam barang bekas yang masih layak pakai.

Selain beragam jenis produk yang ditawarkan, OLX Indonesia pun kerap mengiklankan lowongan kerja bagi para pengunjungnya. Cara mencari lowongan pekerjaan tersebut pun sangat mudah, yaitu pengunjung hanya perlu mengetikkan bidang kerja yang dicari kemudian akan muncul beragam pilihan lowongan pekerjaannya.

  1. Blibli

Mengusung konsep berbelanja seperti di mall namun secara online, Blibli merupakan salah satu situs website perdagangan elektronik yang ada di Indonesia. Marketplace ini menjadi produk pertama yang dikeluarkan oleh PT Global Digital Niaga pada tahun 2011. Serta telah bekerja sama dengan berbagai macam penyedia jasa teknologi, perbankan, mitra logistik, serta mitra dagang.

Sebagai mall online terbesar serta terpercaya, marketplace ini menawarkan beragam pilihan produk berkualitas yang disediakan oleh lebih dari 100.000 mitra usaha. Produk yang ditawarkan pun mulai dari kebutuhan sehari hari yang meliputi kebutuhan primer, fashion, hingga beragam produk elektronik lainnya.

Keunggulan yang dimiliki oleh situs daring satu ini yaitu kecepatan pengirimannya yang didukung oleh armada BES dan 15 mitra logistik, serta memiliki 20 gudang, dan 32 hub yang tersebar di berbagai kota besar di Indonesia. Para pebisnis pemula bisa mencontoh Blibli sebagai awal mula buat website toko online.

  1. Elevenia

Website selanjutnya yang bisa anda gunakan sebagai referensi untuk memulai berbisnis yaitu Elevenia. Situs online ini mengusung konsep open marketplace di Indonesia yang mengundang berbagai toko online lain untuk bekerjasama. Elevenia juga memberikan kemudahan serta keamanan untuk para pengunjung yang ingin berbelanja secara online.

Contoh website bisnis satu ini menawarkan berbagai macam produk yang terbagi dalam delapan kategori. Hingga saat ini jumlah produk yang ditawarkan di situs Elevenia mencapai angka empat juta produk, yang berasal dari kurang lebih 40.000 toko online. Dalam kurun waktu satu tahun, situs online ini telah berhasil mencapai satu juta pengguna dan mengirim lebih dari 400 ribu produk.

Melihat beragam website yang disebutkan diatas, tentunya bisa digunakan sebagai referensi untuk anda yang ingin memulai bisnis. Sebenarnya masih banyak situs online bisnis lainnya yang bisa anda adaptasi. Namun ternyata ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan ketika membuat website bisnis dengan tepat dan benar.